Apa yang anda pikirkan tentang kutub bumi?
Kutub bumi hanya dua, yakni kutub Utara dan Kutub Selatan.
Apakah krduanya sama? mari kita bahas..
Jika dilihat sekilas dari peta atau globe, keduanya hampir mirip, yaitu berwarna putih. Alasannya berwarna putih adalah karena keduanya selalu tertutup oleh es. Keduanya sama - sama mempunyai suhu yang sangat rendah. Hewan - hewan dan tumbuhan jarang yang dapat hidup di suhu seperti ini. Mungkin hanya hewan - hewan kutub saja seperti beruang kutub, anjing laut, anjing kutub, pinguin, dan lain-lain.
Kutub Utara :
kutub ini berupa perairan yang sangat luas sehingga dapat disebut dengan samudra. Namanya adalah samudra Arktik. Namun, banyak juga yang menamainya benua. Itu karena perairan ini selalu tertutup es yang tebal. Hewan yang banyak disini salah satunya adalah beruang kutub. Meski bersuhu ekstrim, ada juga loh suku yang menempati Kutub Utara. Namanya bangsa Eskimo atau suku Eskimo. Mereka tinggal dengan membangun rumah dari balok es bernama Igloo.
-Rumah Igloo-
Namun, mengingat kutub Utara ini berupa perairan yang tertutup es, tak
menutup kemungkinan es ini mencair. Terutama oleh pemanasan global. Jika
pemanasan global terjadi terus menerus, tak sedikit pula daratan
terendam air akibat pencairan kutub ini. Maka dari itu, kalian harus meminimalisir hal - hal yang mengakibatkan pemanasan global ya!
-kutub Utara-
Penemunya adalah Roald Amundsen asal Norwegia. Lain dengan kutub Utara yang berupa perairan tertutup es, kutub Selatan berupa daratan yang sangat luas. Hampir 95% dari daratannya tertutup es. Kutub Selatan disebut juga Benua Antartika. Benua ini tak ada penghuninya dan suhunya dapat mencapai -85 derajat celcius. Mungkin didominasi dengan pinguin, dan hewan kutub lainnya. Sedangkan untuk penduduk, benua ini hanya memiliki penduduk tidak tetap. Wilayahnya pun tidak ada negara satupun yang memilikinya. Sehingga negara - negara di dunia membuat perjanjian yang disebut perjanjian Antartika. Isinya antara lain adalah bahwa negara manapun dapat menggunakan benua ini untuk kepentingan penelitian dan damai. Saat ini telah banyank berdiri stasiun - stasiun penelitian di benua ini.
-Benua Antartika-
0 komentar:
Posting Komentar